BIBIT KELAPA SAWIT UNGGUL MINAMAS ITU BERNAMA ICALIX !

Minamas Plantations memulai riset dan pengembangan benih unggul iCalix sejak  2010 melalui pusat penelitian MRC yang berlokasi di Riau. 
Pada bulan Februari lalu, Minamas Plantation telah resmi menerima Surat Persetujuan Penerbitan Benih Kelapa Sawit (SP2BKS) dari Direktorat Jenderal Perkebunan, Kementerian Pertanian Indonesia.

“Saya mewakili Minamas Plantation mengucapkan terimakasih atas dukungan dan kepercayaan Pemerintah, dalam hal ini, Kementerian Pertanian beserta seluruh jajarannya sehingga kami dapat menjadi salah satu pelaku bisnis benih kelapa sawit unggul di Indonesia”, ungkap Shamsuddin Muhammad, Direktur Utama Minamas Plantation.

Benih yang diproduksi dan disalurkan saat ini merupakan benih iCalix yang didapatkan dari persilangan antara induk Dura Banting terseleksi dengan induk Pisifera AVROS yang berasal dari Afrika, karena dinilai paling cocok untuk menghasilkan bibit berkualitas dengan tingkat produksi yang tinggi.

“Kami pasarkan benih iCalix untuk melengkapi permintaan benih sawit di Indonesia. Benih yang dihasilkan memiliki potensi produksi terbaik dan berkualitas ,” ujar Burhanudin Saragih, Head of Breeding and Seed Production Minamas Research Centre (MRC).

benih icalix minamas, bibit sawit minamas, kecambah icalix, bibit sawit unggul, bibit sawit lonsum, bibit sawit socfindo, varietas kelapa sawit, bibit sawit unggul pelepah pendek, jenis bibit sawit ppks, panjang pelepah sawit topaz, ibit topaz vs marihat, kecambah unggul icalix

--- Ayo Sawit ---

Previous Post Next Post

Contact Form